Teori Komputasi

Dalam Ilmu komputer dan teori matematika, teori komputasi adalah bidang yang berhubungan dengan bagaimana memecahkan masalah secara efisien dalam model komputer dengan bantuan algoritma. Pada ilmu ini mempelajari sifat umum komputasi yang membantu kita meningkatkan efisiensi dimana komputer melalui teori kopmutasi dan kemudian algoritma alternatif sehingga kita dapat memperoleh solusi yang lebih handal. Ilmu ini juga membantu dalam memcahkan masalah pada banyak bidang selain ilmu komputer seperti:

  • Fisika
  • Kimia
  • Matematika
  • Ekonomi
  • Geologi
  • Geografi
  • Biologi
  • Dll


Sejarah singkat mengenai Teori Komputasi

Mesin Turing adalah mesin abstrak teoretis yang digunakan sebagai model komputasi. Mesin ini menggunakan pita memori tak terbatas di mana informasi yang diperoleh disimpan, dan menganalisis informasi ini untuk menentukan apakah operasi itu layak atau tidak. Mesin ini diciptakan oleh Alan Turing pada tahun 1963, ia menggunakan untuk membuktikan sifat - sifat komputasi secara umum.




Mengenai mesin Turing, terdapat film bernama The Imitation Game. Film ini menceritakan bagaimana Alan Turing, bergabung dengan tim kriptografi untuk menguraikan kode Enigma yang dimiliki militer Jerman. Dengan bantuan teman temannya, Alan dapat membuat mesin yang bisa memecahkan kode tersebut. Pada film ini Alan Turing diperankan oleh aktor Benedict Cumberbatch. Film ini dapat menambah wawasan sebagai anak TI ! IMDB


Pembagian Teori Komputasi

Teori Komputasi dibagi menjadi 3 bagian utama yaitu:

  • Teori Automata, cabang ini didirikan pada abad ke-20 oleh para ahli matematika. Tujuan utama dari bagian ini adalah untuk menganalisis perilaku mesin dan bagaimana mereka memecahkan masalah. Model automata yang paling kuat adalah mesin Turing. 
  • Teori Komputabilitas, adalah ketika kita dapat dengan mudah merumuskan masalah dengan menggunakan mesin Turing, tetapi kita tidak dapat menyelesaikannya. degnan kata lain, ketika komputer mampu mengatasi masalah tetapi tidak dapat memberikan solusi.
  • Teori Kompleksitas komputasional, cabang ini membahas efisiensi dimana suatu masalah dapat dipecahkan. Hal ini dilakukan dengan mempertimbangkan dua aspek utama yaitu kompleksitas waktu dan ruang, yang merupakan ukuran jumlah langkah yang diperlukan untuk menganalisis dan memecahkan masalah dan menentukan ruang memori yang diperlukan untuk menyelesaikan masalah.


Implementasi Teori Komputasi

Lalu bagaimana teori ini dapat diimplementasikan ke dunia nyata? Sebagai contoh disini saya akan membahas pada bidang Ekonomi. Pada bidang Ekonomi tentunya banyak data yang dihasilkan, dari jumlah angka - angka yang tidak memungkinkan manusia memproses data tersebut. Dengan menggunakan komputasi permasalahan tersebut dapat dipecahkan menggunakan bantuan algortima. Sebagai contoh memecahkan teori statistika untuk memecahkan permasalahan keuangan.

Salah satu peran komputasi di bidang Ekonomi, suatu perusahaan dapat menentukan pilihan dalam menjalankan suatu bisnis dengan melihat data penjualan yang telah di proses dengan bantuan analisis algoritma prediktif. Dengan adanya hasil dari analisis tersebut, perusahaan dapat memilih tindakan -  tindakan berdasarkan hasil prediktif tersebut. Profesi tersebut dinamakan Data Analyst atau Data Engineer yang dapat memvisualisasikan data mentah menjadi argumen yang dapat menjadi pilihan sebuah perusahaan.

Sumber: